aku kembali berjalan di batas dua dunia
antara khayal dan nyata yang terangkai
meniti langkah setapak demi setapak
menikmati setiap kebersamaan yang terjalin
namun kembali kandas dalam nyata
kau tlah melangkah terlebih dulu
sambangi nyata hunian indahmu
tinggalkan aku yang kian gundah
terpaku sendiri tanpa kata
berjalan di batas dua dunia
berharap lagi kan temukan kau di sana
tuk yakinkan ku kau tetap ada
dan kau tau aku slalu ada
meski raga terpaut jarak
walau tak kuasai seluruh hatimu
dan harus sendiri berjalan di batas dua dunia
aku kan tetap di sini dengan mimpiku
hanya dengan mimpi ini aku sanggup
tuk berjalan di batas dua dunia..
By Dini Ahmad/Skandal
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar